Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Artis Korea Sumbang Miliaran Rupiah Perangi Virus Corona, Bagaimana Artis Indonesia?

Bedanya dengan di Indonesia, sejak virus corona mewabah di Korea Selatan, sederet artis asal negeri gingseng tersebut tak segan berdonasi hingga miliaran rupiah untuk proses penanganan corona di negaranya.

Seperti utas (thread) yang dibuat akun Twitter @K_DramaIndo sejak 22 Februari 2020 mengenai artis-artis yang berdonasi, berikut rangkumannya.

Kim Go Eun dan Gong Yoo

Dua bintang drama Goblin yang pernah sangat populer ini masing-masing menyumbangkan 100 juta won Korea atau setara Rp 1,14 miliar.

Kim Go Eun memfokuskan bagi masyarakat yang kesusahan membeli masker. Ada sekitar 40 ribu masker yang dibagikan untuk mencegah meluasnya corona.

Sementara sumbangan dari Gong Yoo hanya tertulis untuk membantu mencegah penyebaran corona di Korea.

Park Seo Joon

Park Seo Joon yang kini tengah melambung namanya bersama drama Itaewon Class juga telah mendonasikan 100 juta won Korea atau setara Rp 1,14 miliar untuk membantu Komunitas Sosial di Daegu yang sedang menangani para pasien corona.

Sumbangan tersebut digunakan untuk membeli peralatan medis yang dibutuhkan untuk melindungi diri pekerja medis dan untuk pengobatan pasien.

IU

Penyanyi, aktris, dan penulis lagu ini bahkan menggelontorkan dana 200 juta won Korea atau Rp 2,31 miliar ke dua lembaga berbeda untuk membantu mencegah penyebaran corona.

Sebelumnya, IU dipilih Forbes sebagai salah satu pahlawan filantropi Asia atau Asia’s Heroes for Philanthropy pada awal bulan Desember 2019 karena ketekunannya beramal.

Kim Han Bin (B.I)

Meski sudah tidak bergabung lagi dengan grup iKON, Kim Han Bin tak ragu membagikan 100.000 masker senilai 200 juta won Korea atau Rp 2,27 miliar untuk membantu pencegahan corona.

Masker tersebut diberikan untuk para fansnya. Di Korea mendapat jatah 20.000 masker, China 20.000 masker dan sisanya dikirim ke Jepang, Thailand, Vietnam, Filipina, dan Indonesia.

Son Ye Jin, Suzy, Song Joong Ki

Pemeran Yoon Se Ri dalam drama Crash Landing On You, Son Ye Jin juga menyumbangkan 100 juta won Korea atau Rp 1,14 miliar rupiah untuk membantu mencegah penyebaran virus corona di Korea.

Tindakan serupa juga diikuti oleh artis terkenal lainnya, seperti aktris dan penyanyi Suzy dan aktor Song Joong Ki, serta masih banyak lainnya.

Utas ini sekarang ditanggapi beragam oleh warganet dengan harapan bisa menjadi contoh pula di Indonesia.

"Semoga artis-artis Indonesia yang suka pamerin hartanya bisa tergerak melakukan hal yang sama. Jangan cuma pamer harta di youtube dan di TV, giliran ada keadaan begini dokem bae," tulis akun @mazzini_gsp yang direspons dengan 17 ribu like dan 8,9 ribu retweet.

"Disatu sisi pengen banget sedekah, disisi lain mau banget denger gosip di silet, insert, hitam putih, sama rumpi kalo artis/seleb/jabatan terpandang nyumbang buat bantu penanganan virus corona di Indonesia. Salahkah aku," cuit akun @baereadbi.

"Artis dan orang kaya Indonesia kok belum kedengeran yang kaya gini yaa?," kicau akun @MariaEmmanuelle.

Sejauh ini, artis Melanie Subono telah mengajak masyarakat yang mampu untuk membagikan masker kepada yang tidak mampu.

Demikian juga, vokalis GIGI, Armand Maulana yang mengajak untuk berdonasi melalui laman kitabisa.com guna menangani penyebaran virus corona di Tanah Air.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/03/17/101614366/artis-korea-sumbang-miliaran-rupiah-perangi-virus-corona-bagaimana-artis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke