Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

CNBLue Kembali ke Jakarta Setelah 7 Tahun, Boice Indonesia: Ini Kenangan Terbaik

Sebelumnya, FNC Entertainment sebagai agensi yang menaungi band tersebut baru mengumumkan enam negara yang akan dikunjungi CNBlue.

Keenam negara itu adalah Hong Kong, Thailand, Taiwan, China, Kuala Lumpur, Singapura.

Karena itu, ketika nama Indonesia masuk dalam tur Asia CNBlue bertajuk CNBLUENTITY, Boice (penggemar CNBlue) Indonesia sangat antusias.

"Awalnya Indonesia enggak ada di setlistnya," kata Tiara, seorang penggemar dari Bogor, pada Kompas.com, di ICE BSD, Tangerang, Sabtu (25/5/2024).

"Pas Indonesia tiba-tiba dapat, akhirnya kita (Boice Indonesia) semua antusias banget," sambung Syifa, Boice yang juga datang dari Bogor.

Tak hanya mereka berdua, Sela, seorang penggemar dari Sidoarjo, Jawa Timur, rela datang jauh-jauh ke Jakarta demi menonton idolanya yang akhirnya datang ke Indonesia setelah tujuh tahun.

"Yong Hwa first love aku di per Kpop-an, jadi aku rela-relain datang dari Sidoarjo ke ICE, Tangerang buat nonton mereka," ujar Sela.

"Ini bakal jadi kenangan terbaik dalam hidupku sih," ujarnya.

Sela mengatakan bahwa saat CNBlue menggelar konser kedua di tahun 2017, dirinya belum bisa menonton.

Sehingga menurutnya konser saat ini akan menjadi kesempatan sekali seumur hidup.

"2017 belum sempat datang karena masih kuliah, belum dibolehin orangtua," kata Sela.

"(Sekarang harus nonton) karena kayaknya udah enggak bakal ada kesempatan lagi nonton CNBlue, jadi sekarang kayak harus banget," lanjutnya.

Hal serupa juga diungkap Syifa yang sejak awal memang sudah antusias mengingat ini menjadi konser pertama CNBlue setelah tujuh tahun.

"Senang, antusias banget, apalagi setelah tujuh tahun baru ke sini lagi, dan setlistnya lagu-lagu lama, jadi pasti antusias banget," kata Syifa.

Sementara itu, selama konser berlangsung, Yong Hwa CNBlue juga mengungkap rasa terima kasih atas dukungan penggemar meskipun mereka sudah tujuh tahun tak datang ke Indonesia.

"Hari ini betul-betul terima kasih banyak. Sudah lama sekali tidak ke Jakarta tapi kalian menikmati konser ini begitu luar bisa, terima kasih banyak," kata Yong Hwa.

Yong Hwa dan dua personel lainnya berjanji kedepannya akan lebih sering datang ke Indonesia.

"Senang kan udah lama enggak ketemu. Kayaknya enggak bisa deh, kita harus ke Jakarta lagi," ujar Yong Hwa sebelum menutup konser.

"Kalian sudah lama menunggu kami, tujuh tahun lamanya, karena kalian menikmat acaranya dengan begitu luar biasa, kami pun senang sekali rasanya," kata Jung Shin, bassist CNBlue.

Konser CNBLUE yang dipromotori oleh Sparkling Star Entertainment dengan 99 Ways Production ini berlangsung selama 3,5 jam.

Dimulai sejak pukul 19.00, CNBlue menyanyikan 24 lagu termasuk 5 lagu encore.

CNBlue membawakan beberapa lagu hits seperti " I'm a Loner", "Love", "Intuition", "Hey You", "Imagine", "Love Light", hingga lagu seperti "You're So Fine", " Cinderella", "Till Then", "High and Seek".

Mereka menutup konser dengan lagu "Young Forever", "Can't Stop", "Then, Now and Forever", "Love Girl" dan kembali menyanyikan lagu "Love" sebagai penutup.

CNBlue beranggotakan Jung Yong Hwa (vokalis utama, gitar), Kang Min Hyuk (drummer, vokal), Lee Jung Shin (bass, vokal) sebelumnya pernah menggelar konser di Indonesia tahun 2017 bertajuk Between Us di ICE BSD.

Sebelumnya, mereka pernah menggelar konser pertama kali pada tahun 2013 di Tennis Indoor Senayan.

https://www.kompas.com/hype/read/2024/05/26/073000466/cnblue-kembali-ke-jakarta-setelah-7-tahun-boice-indonesia--ini-kenangan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke