Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prilly Latuconsina Alami Cedera Saat Ikuti Pelatihan Rescue Diver

Kompas.com - 27/06/2024, 09:09 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris peran Prilly Latuconsina mengalami cedera saat mengikuti pelatihan rescue diver.

Meskipun kondisinya sudah mulai membaik, pemain film Budi Pekerti ini masih dilarang untuk menyelam atau diving agar gendang telinganya tak terkena infeksi.

"Harusnya aku ada training lagi untuk rescue, tapi diundur karena kupingnya masih bermasalah," kata Prilly saat ditemui di Jakarta Pusat, Rabu (26/6/2024).

Baca juga: Prilly Latuconsina Janjikan Ketegangan dalam Serial Sehati Semati

"Takutnya kalau dipaksa diving, gendang telinganya bisa infeksi. Harusnya besok, tapi diundur jadi bulan depan," lanjutnya .

Prilly Latuconsina menjelaskan cedera yang dialaminya tak terlalu parah.

Saluran belakang hidungnya sempat tertutup ketika menyelamatkan orang pingsan di kedalaman 10 meter.

Baca juga: Produseri Serial Sehati Semati, Prilly Latuconsina Ingin Eksplorasi Genre Baru

"Karena tekanan, kalau diving itu kita menghadapi pressure, ada juga equalize, aku telat, jadi kupingnya kena tekanan," papar Prilly.

Kendati mengalami cedera, Prilly Latuconsina ternyata tak kapok untuk menggeluti hobi barunya itu.

Perempuan berusia 27 tahun tersebut memang berlatih untuk mendapatkan sertifikat rescue diver.

Baca juga: Desta Refleks Sebut Natasha Rizky Istrinya, Prilly Latuconsina: Nyesel Ya?

"Enggak (kapok) dong, aku kan sudah bersertifikat rescue diver," tutupnya.

Sementara dalam obrolan di VINDES, Prilly Latuconsina mengungkapkan alasannya mendapatkan lisensi rescue diver.

Dia ingin mencoba menyelami lautan Indonesia Timur yang indah namun memiliki arus kuat.

Dengan memiliki lisensi tersebut, Prilly Latuconsina mengaku bisa lebih tenang jika harus menyelam di laut Indonesia Timur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com