Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikut Kompetisi di Berlinale, Ini Sinopsis Film Indonesia Before, Now & Then

Kompas.com - 23/01/2022, 13:08 WIB
Editor Citra Narada Putri

Parapuan.co - Film Indonesia terbaru karya sutradara Kamila Andini, Before, Now & Then (Nana) akan berkompetisi di Berlinale Film Festival di Jerman.

Sutradara film Yuni ini juga mengungkapkan bahwa film ini masuk dalam kompetisi utama bersama dengan film internasional berkualitas lainnya.

"Dengan bangga kami mempersembahkan BEFORE, NOW & THEN (Nana) karya sutradara Kamila Andini dan produser Ifa Isfansyah & Gita Fara," tulis Kamila Andini di unggahan Instagram-nya.

"(Before, Now & Then) terseleksi untuk tayang perdana di program kompetisi utama 72nd Berlin International Film Festival @berlinale 2022," lanjutnya.

Kamila Andini pun membocorkan sinopsis film yang dibintangi oleh Happy Salma ini.

Melansir dari PARAPUAN, film Before, Now & Then akan menggunakan bahasa Sunda sebagai bahasa tutur utama dalam kisahnya.

Kisah dalam film ini diangkat berdasarkan kisah dari sosok perempuan bernama Raden Nana Sunani.

Film ini juga diadaptasi dari penggalan novel legendaris Indonesia Jais Darga Namaku karya Ahda Imran.

Baca Juga: Hari Ibu, Inilah 5 Karakter Ibu Tangguh dalam Berbagai Film Indonesia

Mengambil latar belakang tahun 1960-an, film ini merupakan kisah hidup seorang perempuan bernama Nana.

Kamila Andini mengatakan bahwa sosok Nana bisa penonton lihat sebagai sosok kakak perempuan, ibu, ataupun nenek.

Tak hanya itu, sosok Nana bisa jadi adalah diri kita sendiri atau perempuan yang ada di sekitar kita.

Nana adalah perempuan yang melarikan diri dari kota kelahiran saat gerombolan orang datang ingin mempersuntingnya.

Perempuan ini pun akhirnya memutuskan untuk menetap di Bandung dan menikah dengan laki-laki yang berasal dari keluarga menak.

Uniknya, Nana bertemu dengan perempuan simpanan suaminya yang sebelumnya ia tak pernah ketahui.

Memiliki nasib yang sama, keduanya saling memberikan dukungan sebagai sesama perempuan.

Film ini menyoroti kisah perempuan dalam memperjuangkan hidup dan mimpinya di Indonesia pada tahun 1960-an.

Baca Juga: Kamila Andiri Bagikan Inspirasi Film Yuni, Bermula dari Obrolan Seorang Ibu

Selain mengangkat kisah perempuan, film ini juga menyoroti sejarah Indonesia di masa 60-an yang penuh dengan intrik politik.

Direktur Artistik Berlinale Film Festival mengungkapkan bahwa film ini adalah sebuah cerita sejarah Indonesia dengan perspektif perempuan.

"Proyek film yang sangat ambisius tentang sejarah Indonesia tanpa kehilangan pendekatan pribadi," komentar Carlo Chatrian, Direktur Artistik Berlinale.

"Film ini orisinal dari perspektif perempuan," tambahnya.

Carlo juga menyampaikan bahwa musik menjadi elemen penting yang mendukung perasaan dalam film ini.

"Cerita dijalin dengan musik dan perasaan yang tidak bisa kita hindari," tutupnya.

Film ini dibintangi oleh aktris Happy Salma dan Laura Basuki sebagai pemain utama.

Nama Rieke Diah Hapsari, Ibnu Jamil, Arswendy Bening Swara dan Chempa Puteri juga ikut terlibat menjadi pemain dalam film ini.

Baca Juga: Ada Cinta Bete, Ini 5 Film Indonesia yang Angkat Kisah Perempuan di Daerah

(*)


Terkini Lainnya

Kisah Inspiratif Lenita Tobing: Perempuan Tangguh di Dunia Konsultasi Bisnis

Kisah Inspiratif Lenita Tobing: Perempuan Tangguh di Dunia Konsultasi Bisnis

PARAPUAN
Berstandar CPOTB, PT Genta Niaga Wijaya Sediakan Jasa Maklon Produk Herbal Berkualitas

Berstandar CPOTB, PT Genta Niaga Wijaya Sediakan Jasa Maklon Produk Herbal Berkualitas

PARAPUAN
Mengenal Parfum all of me, Wewangian Floral Aroma Mawar Mewah dengan Jejak Unik

Mengenal Parfum all of me, Wewangian Floral Aroma Mawar Mewah dengan Jejak Unik

PARAPUAN
PT Martina Berto Tbk Umumkan Hasil Kinerja Pembukuan 2023 di Ajang RUPS

PT Martina Berto Tbk Umumkan Hasil Kinerja Pembukuan 2023 di Ajang RUPS

PARAPUAN
Mengenal Invoice Digital, Teknologi Terintegrasi untuk UMKM

Mengenal Invoice Digital, Teknologi Terintegrasi untuk UMKM

PARAPUAN
7 Tips Liburan Hemat ke Maldives, Pencinta Wisata Laut Wajib Tahu

7 Tips Liburan Hemat ke Maldives, Pencinta Wisata Laut Wajib Tahu

PARAPUAN
Cek Peluang Karier Perhotelan dan Pariwisata Bali di Situs HHRMA Bali

Cek Peluang Karier Perhotelan dan Pariwisata Bali di Situs HHRMA Bali

PARAPUAN
Mengenal Mystery Manicure, Layanan Nail Art Unik di Capriques

Mengenal Mystery Manicure, Layanan Nail Art Unik di Capriques

PARAPUAN
Kolaborasi BONIA dan Stop’N’Go Sediakan Layanan Reparasi Ekspres Beragam Produk Berbahan Kulit

Kolaborasi BONIA dan Stop’N’Go Sediakan Layanan Reparasi Ekspres Beragam Produk Berbahan Kulit

PARAPUAN
8 Rekomendasi Model Blouse ala Korea yang Wajib Kamu Punya

8 Rekomendasi Model Blouse ala Korea yang Wajib Kamu Punya

PARAPUAN
Persiapan Pelari Perempuan saat Ikut Kompetisi Trail Run seperti Dieng Caldera Race

Persiapan Pelari Perempuan saat Ikut Kompetisi Trail Run seperti Dieng Caldera Race

PARAPUAN
Dieng Caldera Race 2024: Petualangan Lari dan Mendaki yang Tak Terlupakan bagi Pelari Perempuan

Dieng Caldera Race 2024: Petualangan Lari dan Mendaki yang Tak Terlupakan bagi Pelari Perempuan

PARAPUAN
Martha Tilaar Group Gelar Future Beauty Talks 2024, Bahas Tren Dunia Kecantikan dan Personal Care

Martha Tilaar Group Gelar Future Beauty Talks 2024, Bahas Tren Dunia Kecantikan dan Personal Care

PARAPUAN
Tipis dan Powerful, Laptop AI ASUS Zenbook S13 OLED UX5304 Bisa Jadi Andalan untuk Kerja Remote

Tipis dan Powerful, Laptop AI ASUS Zenbook S13 OLED UX5304 Bisa Jadi Andalan untuk Kerja Remote

PARAPUAN
Di Dalam Secangkir Teh Hangat, Ada Peran Penting Petani Perempuan

Di Dalam Secangkir Teh Hangat, Ada Peran Penting Petani Perempuan

PARAPUAN
6 Wahana Seru di Vin Wonders Nam Hoi An Vietnam yang Wajib Kamu Coba

6 Wahana Seru di Vin Wonders Nam Hoi An Vietnam yang Wajib Kamu Coba

PARAPUAN
Trail Run dengan Pesona Alam Indah Wonosobo di Dieng Caldera Race 2024

Trail Run dengan Pesona Alam Indah Wonosobo di Dieng Caldera Race 2024

PARAPUAN
Lokasinya Strategis, Hunian Baru Cluster Ashoka dari Samara Land Resmi Dibuka

Lokasinya Strategis, Hunian Baru Cluster Ashoka dari Samara Land Resmi Dibuka

PARAPUAN
 Mau Situs E-Sport Punya Banyak Pembaca dan Terindeks di Google? Begini Tipsnya

Mau Situs E-Sport Punya Banyak Pembaca dan Terindeks di Google? Begini Tipsnya

PARAPUAN
Bigo Live Terapkan 3 Strategi untuk Jamin Keamanan dan Kenyamanan Pengguna

Bigo Live Terapkan 3 Strategi untuk Jamin Keamanan dan Kenyamanan Pengguna

PARAPUAN
Tunjang Produktivitas, ASUS Zenbook DUO (UX8406) Hadir dengan Fitur AI

Tunjang Produktivitas, ASUS Zenbook DUO (UX8406) Hadir dengan Fitur AI

PARAPUAN
Penting untuk Kesejahteraan Masa Tua, Perencana Keuangan Bagikan Tips Atur Dana Pensiun

Penting untuk Kesejahteraan Masa Tua, Perencana Keuangan Bagikan Tips Atur Dana Pensiun

PARAPUAN
Hindari Boncos, Ini Cara Cerdas Ibu Milenial Atur Keuangan Menurut Ahli

Hindari Boncos, Ini Cara Cerdas Ibu Milenial Atur Keuangan Menurut Ahli

PARAPUAN
Tingkatkan Harapan Hidup, Kenali Teknologi Terkini Pengobatan Kanker Darah

Tingkatkan Harapan Hidup, Kenali Teknologi Terkini Pengobatan Kanker Darah

PARAPUAN
Kolaborasi dengan Henny Harun, Skindoze Luncurkan HIT REWIND! Granactive Retinoid Night Serum

Kolaborasi dengan Henny Harun, Skindoze Luncurkan HIT REWIND! Granactive Retinoid Night Serum

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com