Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER TREN] Kronologi Kecelakaan Maut di Cibubur | Bandara yang Alami Kenaikan Airport Tax

Berita soal video viral pengendara motor curi Pertamax di SPBU, juga menjadi berita populer laman Tren Kompas.com.

Selain kronologi kecelakaan di Cibubur, ada pula berita kronologi jatuhnya pesawat T-50i di Blora pada Senin (18/7/2022).

Selengkapnya, berikut berita terpopuler laman Tren Kompas.com sepanjang Selasa (19/7/2022) hingga Rabu (20/7/2022) pagi:

1. Kronologi kecelakaan maut Cibubur

Pada Senin (18/7/2022) sekitar pukul 15.29 WIB, kecelakaan maut terjadi antara truk tangki Pertamina dengan beberapa motor dan mobil di Jalan Alternatif Transyogie, Cibubur, Bekasi, Jawa Barat.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengatakan, korban tewas langsung dilarikan ke (RS Polri) Kramat Jati pada sore tersebut.

Selanjutnya, Latif mengungkapkan bahwa dari hasil penyelidikan awal, kejadian bermula saat truk Pertamina berjalan dari arah jalan alternatif Cibubur mengarah Cileungsi.

Sesampai di dekat lampu lalu lintas Cibubur CBD, kendaraan bermuatan BBM tersebut menabrak kendaraan lain.

Dugaan awal, tabrakan terjadi karena kontur jalan yang menurun di kawasan lampu lalu lintas Cibubur CBD sehingga membuat truk tangki mendorong kendaraan yang berada di depannya.

Selengkapnya, bisa dibaca di sini:

Kronologi Kecelakaan Maut Truk Tangki Pertamina di Cibubur

2. Jatuhnya pesawat T-50i di Blora

Pada Senin (18/7/2022), pesawat T-50i Golden Eagle milik TNI Angkatan Udara (AU) dilaporkan jatuh di Blora, Jawa Tengah.

Kepala Penerbangan Lanud Iswahjudi Kapten Sus Yudha Pramono menyebutkan, pesawat yang yang tergabung dalan Skuadron 15 tersebut mengalami hilang kontak saat melakukan Night Tactical Intercept.

Penerbangan diketahui berangkat dari Lanud Iswahjudi, Madiun, Jawa Timur.

“Pesawat tail number TT-5009 take off dari Lanud Iswahjudi pukul 18.24 WIB untuk melakukan latihan terbang malam,” ujar Yudha, dikutip dari Kompas.com, Senin (18/7/2022).

Kronologi selengkapnya, bisa dibaca dalam artikel ini:

Latihan Terbang Malam yang Berujung Jatuhnya Pesawat T-50i di Blora

3. Viral video pengendara motor curi Pertamax di SPBU

Sebuah unggahan video menjadi viral, di dalamnya memperlihatkan seorang pengendara motor yang disebutkan mencuri bahan bakar minyak (BBM) Pertamax di sebuah SPBU.

Aksi pengendara motor itu terekam kamera pengawas di SPBU yang kemudian videonya diunggah ke media sosial Facebook, pada Senin (18/7/2022).

Dalam unggahan tersebut dituliskan bahwa pengendara motor tersebut mencuri Pertamax dengan cara mengisi sendiri tanpa sepengetahuan petugas SPBU.

Setelah mengisi BBM, pengendara motor berbalut jaket berwarna merah itu kemudian melarikan diri meninggalkan SPBU.

Selengkapnya, bisa dibaca di sini: 

Viral, Video Pengendara Motor Curi Pertamax di SPBU, Mengisi Sendiri lalu Kabur, Ini Kata Pertamina

4. Bandara yang alami kenaikan airport tax

Pemerintah menyetujui kenaikan tarif Pelayanan Jasa Penumpang Pesawat Udara (PJP2U) atau airport tax guna memastikan keselamatan, keamanan dan pelayanan bandara sesuai peraturan perundang-undangan.

Adita Irawati, juru bicara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengatakan, pihaknya memahami beban biaya dari operasi bandar udara yang diselenggarakan oleh operator bandara.

Sehingga penyesuaian tarif jasa kebandarudaraan berupa Pelayanan Jasa Penumpang Pesawat Udara (PJP2U) yang diusulkan operator bandara disetujui dengan kewajiban melakukan sosialisasi kepada masyarakat secara luas dan efektif.

Daftar bandara dan tarif baru airport tax, bisa dibaca di sini:

Daftar 13 Bandara yang Alami Kenaikan Airport Tax dan Rincian Tarifnya

5. Teka-teki dugaan kasus polisi tembak polisi

Nama Brigadir J dalam kasus dugaan polisi tembak polisi tengah ramai diperbincangkan masyarakat.

Berdasarkan keterangan polisi, Brigadir J tewas setelah baku tembak dengan Bharada E pada 8 Juli 2022 di rumah dinas Kepala Divis Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Polri Irjen Ferdy Sambodo di perumahan Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Kedua polisi yang diduga terlibat tembak-menembak ini memang ditugaskan sebagai ajudan Ferdy. Khusus untuk Brigadir J, diperbantukan menjadi pramudi istri Ferdy, Putri Candrawathi.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Mabes Polri Brigjen Ahmad Ramdhan mengatakan, kasus ini berawal dari Brigadir J yang diduga sempat melakukan pelecehan terhadap istri Ferdy yang baru tiba dari luar kota. Akibatnya, istri Ferdy pun berteriak minta tolong.

Meksipun polisi sudah memberikan keterangan sementara, namun banyak pihak menilai keterangan dari polisi mengenai kronologi kematian Brigadir J terkesan aneh dan dibuat-buat, sehingga memunculkan berbagai teka-teki.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/07/20/053000165/-populer-tren-kronologi-kecelakaan-maut-di-cibubur-bandara-yang-alami

Terkini Lainnya

Kilas Balik Kasus Pendiri WikiLeaks Julian Assange, Kini Bebas dari Hukuman 175 Tahun

Kilas Balik Kasus Pendiri WikiLeaks Julian Assange, Kini Bebas dari Hukuman 175 Tahun

Tren
Daftar Top Skor Sementara Euro 2024 Setelah Babak Penyisihan Grup

Daftar Top Skor Sementara Euro 2024 Setelah Babak Penyisihan Grup

Tren
Simak, Ini Tarif Uang Pangkal dan UKT Unpad Jalur Mandiri 2024

Simak, Ini Tarif Uang Pangkal dan UKT Unpad Jalur Mandiri 2024

Tren
Inilah Penampakan Lahan Rumah Pensiun Jokowi di Karanganyar, Luas 12.000 Meter Persegi

Inilah Penampakan Lahan Rumah Pensiun Jokowi di Karanganyar, Luas 12.000 Meter Persegi

Tren
Ramai soal Beli BBM Rp 150.000 Hanya Diisi Rp 100.000, Ini Kronologi Versi Konsumen

Ramai soal Beli BBM Rp 150.000 Hanya Diisi Rp 100.000, Ini Kronologi Versi Konsumen

Tren
Daftar 5 Layanan Publik yang Sudah Pulih Usai PDNS Diserang Ransomware

Daftar 5 Layanan Publik yang Sudah Pulih Usai PDNS Diserang Ransomware

Tren
Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Laos di Piala AFF U16 Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Laos di Piala AFF U16 Malam Ini

Tren
Daftar Tim yang Lolos Babak 16 Besar Euro 2024 dan Jadwal Tandingnya

Daftar Tim yang Lolos Babak 16 Besar Euro 2024 dan Jadwal Tandingnya

Tren
Kalimat Terakhir Earhart, Pilot Perempuan AS yang Hilang Misterius di Samudra Pasifik

Kalimat Terakhir Earhart, Pilot Perempuan AS yang Hilang Misterius di Samudra Pasifik

Tren
Pengamat Soroti Praktik Kecurangan di PPDB Jalur Zonasi, antara Mentalitas Rakyat dan Sanksi yang Tak Tegas

Pengamat Soroti Praktik Kecurangan di PPDB Jalur Zonasi, antara Mentalitas Rakyat dan Sanksi yang Tak Tegas

Tren
6 Pulau di Dunia yang 'Dikuasai' oleh Hewan, Satu Ada di Indonesia

6 Pulau di Dunia yang "Dikuasai" oleh Hewan, Satu Ada di Indonesia

Tren
Citra Satelit Ungkap Korea Utara Sedang Bangun Resor Mewah, Berdiri di Atas Pantai Pasir Putih

Citra Satelit Ungkap Korea Utara Sedang Bangun Resor Mewah, Berdiri di Atas Pantai Pasir Putih

Tren
Pembelian Tiket Presale Bruno Mars Dibuka Hari Ini, Berikut Harga dan Cara Belinya di Livin' by Mandiri

Pembelian Tiket Presale Bruno Mars Dibuka Hari Ini, Berikut Harga dan Cara Belinya di Livin' by Mandiri

Tren
Berapa Biaya Kuliah Pramugari? Berikut Kisarannya

Berapa Biaya Kuliah Pramugari? Berikut Kisarannya

Tren
Daftar Orang Terkaya di Indonesia Akhir Juni 2024 Versi Forbes dan Bloomberg

Daftar Orang Terkaya di Indonesia Akhir Juni 2024 Versi Forbes dan Bloomberg

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke