Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tempat Paling Aneh di Dunia, Ada Air Terjun Darah

Kompas.com - 03/12/2023, 08:30 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

Tempat aneh berikutnya adalah Mapimi, sebuah gurun pasir di Meksiko yang juga dikenal sebagai silent zone (zona sunyi).

Dilansir dari laman The Travel, lokasi ini sangat misterius dan diyakini bahwa gelombang radio atau sinyal lainnya tidak dapat didengar karena medan magnet dan energi asing.

Tempat ini sangat mirip dengan Segitiga Bermuda dan terletak di antara dua garis sejajar.

Baca juga: Mengenal Les Demoiselles dAvignon, Lukisan Kontroversial Karya Pablo Picasso

5. Flame Waterfall, Amerika Serikat

Di Chestnut Ridge Park, New York, Anda dapat menemukan air terjun yang memiliki nyala api misterius yang berkelap-kelip di dalamnya.

Lokasinya disebut sangat mudah terbakar dan dipercaya mengeluarkan banyak gas metana. Meski air terjun sering kali memadamkannya, tetapi api selalu muncul kembali.

Menurut para peneliti, bebatuan tersebut tidak cukup panas untuk menghasilkan gas tersebut, melainkan ada hal lain yang belum diketahui.

Baca juga: Mengenal Segitiga Bermuda, Salah Satu Tempat Paling Misterius di Bumi

6. Segitiga Bermuda

Salah satu tempat aneh yang sudah cukup terkenal dan cukup menakutkan adalah Segitiga Bermuda, yang terletak di Samudra Atlantik Utara.

Dikutip dari laman Live Science, Segitiga Bermuda merupakan salah satu tempat paling misterius di dunia, di mana banyak kapal, pesawat, dan orang yang hilang di sini.

Ada yang percaya bahwa hal ini terjadi karena medan magnet dan ada pula yang percaya itu adalah siklon namun jawaban pastinya masih belum diketahui dan menjadi misteri.

Baca juga: 5 Fakta tentang Segitiga Bermuda, yang Dikenal sebagai Perairan Misterius

7. Garis Nazca, Peru

Nazca lines (garis Nazca) merupakan geoglyph raksasa yang berada di Peru. Geoglyph tersebut memiliki motif yang beragam, berupa laba-laba, monyet, tumbuhan, dan lain-lain.

Mereka diketahui berasal dari sekitar 500 SM, dan meskipun semuanya dapat dilihat dari darat, posisi paling baik untuk melihat garis Nazca adalah dari udara.

Tidak ada yang tahu mengapa budaya prasejarah Nazca melakukan upaya pembuatan geoglyph, meskipun ada dugaan memiliki peran ritual atau terkait dengan konstelasi di langit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com